Artikel
FH UMSurabaya Adakan Kuliah Pakar Series, Undang Tiga Pakar Langsung.
- Di Publikasikan Pada: 05 Jan 2023
- Oleh: Admin
- 129
Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah
Surabaya mengadakan kuliah pakar series, dalam rangka menambah wawasan para
mahasiswa FH UMSurabaya terus berupaya bekolaborasi dengan pakar/praktisi hukum
diluar kampus, ini sebagai komitmen bahwa FH UMSurabaya tidak hanya
mengandalkan pengetahuan dikelas tapi juga kemampuan diluar kelas, salah
satunya dengan mengundang pakar-pakar hukum untuk mengisi pada kegiatan kuliah
pakar,
Kuliah pakar FH kali ini
mengundang 3 pakar dimana tiga pakar tersebut merupakan para praktisi hukum,
salah satunya yakni Jaksa, Koordinator Layanan Terpadu Satu Pintu Kota Surabaya,
dan yang terakhir dari direktorat PJKAKI KPK-RI. Dekan FH UMSurabaya, Dr. Asri
Wijayanti, S.H., M.H. Menyatakan bahwa “kuliah pakar ini diadakan sebagai
bentuk komitmen bersama bahwa hukum semakin masif berkembang tidak stagnan ditempat
artinya bahwa penting untuk calon-calon yuris mengetahui langsung kondisi hukum
di lapangan dan merefleksikanaapa yang sudah di dapat di dalam kelas” ujarnya.
Kuliah pakar ini tidak hanya
dilakukan pada semester ini saja, bahkan sebelumnya FH UMSurabaya tidak hanya
mengkonsep kuliah pakar saja tapi juga di lanjutkan dengan MoU sebagai bentuk
dan amanat dari MBKM (merdeka belajar kampus merdeka). Dimana nantinya MoU
tersebut sebagai legalitas lebih lanjut dalam mengadakan acara serupa, dan
bahkan nantinya akan dilanjutkan dengan PKL atau magang di instansi terkait.